Saturday, March 3, 2007

Katup Energi

dalam sepak bola, dikenal mati langkah. semisal sosok kiper, kehilangan momen, satu ketukan saja dalam memulai meraih bola. hasilnya, meski tidak terbukti seratus persen benar, kiper kehilangan kesempatan menangkapnya. dan akhirnya kebobolan. biasanya, kesimpulan premature kiperlah yang menjadi pemantik kegagalannya.


ada sebuah tulisan bagus banget. tentang seorang sprinter yang sudah menggambarkan kemenangannya sejak memulai perlombaan. hasilnya, dorongan yang sangat kuat dalam meraih kemenangan dan berbuah kemenangan.
menurut logika sederhana saya, pemikiran adalah semisal saklar listrik yang menjadi katup hidup-matinya lampu. ketika pemikiran kita on (positif) maka semangat akan menyala. sebaliknya, jika pemikiran kita off (negatif) maka semangat akan meredup bahkan padam. pesimis.
hidup kita adalah perlombaan besar. pikiran adalah salah satu unsur kekuatan yang begitu hebat.

pic is from
here

Anonymous said...

welcome back :D

termasuk saklar untuk terus berjuang menyisihkan waktu buat nulis kan?